Wabup Buka Puasa Dengan Para Pegawai Dispenda Dan Anak Yatim Piatu

Headline

» » » Wabup Buka Puasa Dengan Para Pegawai Dispenda Dan Anak Yatim Piatu

Cibinong - lensabogor.com
Demi menjalin Silaturahim antar pegawai serta untuk memakmurkan masjid, Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) mengelar buka puasa bersaama anak yatim piatu dan taraweh bersama di masjid Al-Kharaj yang terletak di sekitar kantor Dispenda Kabupaten Bogor, senin (21/7), di hadiri oleh Wakil Bupati Bogor, Hj.Nurhayanti dan Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Adang Suptandar.

Pada kesempatan tersebut, Wabup berpesan sesuai dengan nama nya Al-Kharaj yang dalam bahasa indonesia nya berarti pajak, maka pegawai Dispenda harus terus memotivasi dalam diri nya untuk terus mewujudkan salah satu ciri menjadikan Kabupaten Bogor menjadi Kabupaten termaju dan Pendapatan Asli Daerah tertinggi di Indonesia.

"Saya ingin agar para pegawai Dispenda untuk terus memotivasi diri nya untuk dapat mewujudkan Pendapatan asli Daerah Tertinggi di Indonesia," tegasnya. 

Dia juga berharap agar setiap OPD yang ada di lingkup Pemerintah Kabupaten Bogor memiliki masjid di lingkungan kantornya, agar para pegawai dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.

"Jangan hanya Bappeda dan Dispenda saja yang memiliki masjid, namun saya berharap di setiap OPD memiliki Masjid, agar keimanan dan ketaqwaan para pegawai dapat meningkat, sehingga tenang dalam mengerjakan pekerjaan sehari-hari," harapnya.

dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Bogor, Dedi Bachtiar mengatakan,"agar para pegawai dapat menggunakan Masjid tersebut dengan sebaik – baiknya. Dengan adanya masjid ini, agar selalu diisi oleh para pegawai untuk beribadah, jadi tidak ada lagi pegawai yang beribadah di ruangan. 

Lebih lanjut Dedi menambahkan,"keberadaan masjid ini juga diharapkan dapat mampu meningkatkan kualitas keimanan dan ibadah kita, serta dapat membuka mata hati kita dalam menjalani kehidupan kita sehari – hari dan mempermudah para pegawai agar tidak lagi beribadah di dalam ruangan,” pungkasnya.

Dalam kegiatan tersebut juga diisi dengan tausiah, dan santunan kepada 30 anak yatim piatu, yang secara simbolis di berikan kepada lima orang anak yatim piatu secara langsung oleh kepala Dinas Pendapatan Daerah, Dedi Bachtiar. (Ibr/Diskominfo) 

Share

You may also like

No comments

Leave a Reply

Powered by Blogger.

Wisata